CARA BAYAR PAJAK KENDARAAN BERMOTOR MELALUI BANK JATIM

CaraBayar.comTidak ada alasan lagi bagi Anda yang sering terlambat membayar Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) untuk menunda pembayaran pajak wajib tahunan ini. Berbagai kemudahan telah disediakan agar Anda dapat membayar pajak secara tertib demi kenyamanan dan kepentingan Anda sendiri. Mulai dari cara manual hingga online, fasilitas tersebut tentunya membuat Anda semakin bertanggung jawab pada kewajiban sebagai warga negara.
Jadi apa lagi yang masih saja membuat Anda merasa segan untuk membayar pajak ini?
CARA BAYAR PAJAK KENDARAAN BERMOTOR MELALUI BANK JATIM

MACAM-MACAM CARA PEMBAYARAN
Sebagai salah satu kewajiban warga negara Indonesia, membayar pajak sudah seharusnya disikapi dengan bijaksana, yaitu dengan cara tertib membayar. Jangan lupa untuk selalu memeriksa masa berlaku STNK Anda, terlebih jika Anda memiliki jumlah kendaraan bermotor yang tidak bisa dibilang sedikit. Tentu perhatian lebih terhadap masing-masing kendaraan harus diberikan dan dilakukan dengan penuh tanggung jawab.
PKB tahunan dapat dibayarkan melalui loket-loket Samsat yang saat ini jumlahnya tidak lagi terbatas. Sudah banyak kita temui loket-loket ini di berbagai tempat keramaian, contohnya sekitar taman kota dan bahkan pusat-pusat perbelanjaan di berbagai kota-kota besar. Tujuannya, tentu saja untuk memberi Anda kemudahan dalam membayar. Dilengkapi dengan cara bayar yang mudah, alasan apapun untuk terlambat membayar rasanya sangat mudah dipatahkan.
PEMBAYARAN ONLINE MELALUI E-SAMSAT
Nah, selain pembayaran model konvensional seperti yang sudah dijelaskan, pemilik kendaraan bermotor yang ingin membayar PKB juga dapat melakukan transaksi secara online. Dengan cara bayar seperti ini, tentu Anda tidak perlu lagi mengantri di loket demi mendapatkan pembaharuan untuk masa berlaku STNK.
Cara tersebut dapat Anda lakukan melalui fasilitas e-Samsat yang disediakan oleh Bank Jatim. Tentu ada beberapa syarat yang harus Anda penuhi untuk bisa melakukan transaksi melalui fasilitas online ini, seperti contohnya pembayaran pajak tanpa ganti STNK dan pembayaran pajak dengan keterlambatan maksimal 1 tahun.
Calon pembayar cukup mengakses web samsat yang kemudian dilanjutkan dengan memasukkan lokasi kota, Samsat Awal, nomor polisi kendaraan dan nomor acak untuk verifikasi. Selanjutnya, Anda akan memperoleh keterangan lengkap mengenai besaran PKB dan SWDKLLJ.
Apabila Anda menyetujui jumlah tersebut, Anda bisa melanjutkan proses pembayaran dengan mengisikan nomor rangka dan nomor BPKB serta Samsat untuk pengesahan dan rekening bank tertentu sebagai alat pembayaran. Setelah semua data berhasil diverifikasi, Anda akan segera mendapatkan kode booking pembayaran yang disebut Kode Bayar untuk kemudian digunakan untuk membayar secara langsung melalui ATM atau teller Bank Jatim. Proses ini diakhiri oleh diberikannya Bukti Bayar oleh pihak Bank Jatim untuk kemudia dibawa oleh pembayar PKB ke Samsat yang sebelumnya telah dipilih, bersama dengan KTP Asli, BPKB dan STNK dalam kurun waktu maksimal 7 hari setelah pembayaran.



Semoga bermanfaat!

1 komentar:

  1. The Most Successful Sites for Crypto, Casino & Poker - Goyang
    Goyang Casino 토토사이트 & Poker is one of the most famous and well known https://deccasino.com/review/merit-casino/ crypto gambling sites, founded goyangfc in worrione.com 2012. 출장안마 They are popular because of their great

    BalasHapus